Jakarta Bicara – MSM Group TNI & POLRI Satdik 4 Kodiklatal Turun Tangan Bersihkan Pohon Tumbang di Manado

Satdik 4 Kodiklatal Turun Tangan Bersihkan Pohon Tumbang di Manado

MediaSuarabes, Manado – TNI AL kembali menunjukkan dedikasi dan respon cepat dalam membantu masyarakat terdampak cuaca ekstrem. Prajurit Satuan Pendidikan (Satdik) 4 Kodiklatal turun membantu warga mengevakuasi pohon tumbang akibat intensitas hujan yang tinggi disertai angin kencang yang melanda wilayah tersebut sejak dini hari dan menutup akses jalan di daerah Resetlemen Likupang, Manado, Senin pagi (12/1/2026).

Aksi tanggap darurat ini dimulai saat pihak Satdik 4 menerima laporan dari masyarakat mengenai adanya pohon tumbang yang mengganggu aktivitas warga. Menindaklanjuti laporan tersebut, Komandan Satdik 4 Kodiklatal Kolonel Marinir Hendy Dwibayu A., segera menginstruksikan sejumlah personel untuk menuju lokasi dengan membawa peralatan pendukung.

Selanjutnya, personel Satdik 4 Kodiklatal bersama warga Resetlemen Likupang saling bahu-membahu memotong dahan dan batang pohon serta membersihkan puing-puing yang berserakan. Berkat kerja sama yang solid, jalur transportasi yang sebelumnya terhambat kini sudah kembali normal dan dapat dilalui oleh kendaraan maupun pejalan kaki.

Kegiatan ini merupakan bagian dari pengabdian Satdik 4 kepada masyarakat. Warga setempat menyampaikan apresiasi atas bantuan yang diberikan, karena proses pembersihan dapat diselesaikan dengan lebih cepat dan efisien. Komandan Satdik 4 Kodiklatal juga mengimbau warga agar tetap waspada mengingat kondisi cuaca yang masih tidak menentu di wilayah Likupang dan sekitarnya.

TNI Angkatan Laut menegaskan komitmennya untuk selalu berada di garis depan dalam membantu masyarakat, sebagai bentuk pengabdian kepada bangsa dan negara, sesuai dengan penekanan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali. Prajurit Satdik 4 Kodiklatal di Resestlemen Likupang ini menjadi bukti nyata peran TNI AL di tengah masyarakat.

Dispen AL / 2026
Redaksi Suwoto

0 Likes

Author: admin