JakartaBicara, Pekon Seray – Penetapan Nomor Urut Para Calon Peratin Dalam Pemilihan Serentak di Kabupaten Pesisir Barat Telah Berakhir, Salah Satunya Pekon Seray Kecamatan Pesisir Tengah Masing Masing Pasangan Dengan Mengusung Visi dan Misi yang berbeda yang akan memberi warna dalam berdemokrasi walau hanya di tingkat Pekon, Kamis (26/05/2022)
Seperti salah satu calon Peratin Seray Nomer Urut 2 Listoni yang siap untuk memajukan Pekon Seray dan berkomitmen untuk mencurahkan tenaga dan pikiran bagi masyarakat Pekon Seray agar lebih baik dan maju dalam hal perekonomian serta menggali potensi yang ada agar bisa dikembangkan untuk kesejahteraan masyarakat.
Saya selaku masyarakat Asli Pekon Seray, Merasa Terpanggil untuk mengabdi kepada masyarakat serta melakukan segala hal yang terbaik bagi Pekon ini untuk kemakmuran kita bersama.
“Dengan mengusung visi misi yang jelas saya berusaha dengan komitmen yang kuat siap untuk membangun Pekon Seray agar kedepan nya jauh lebih baik dan tertata rapi dalam setiap pembangunan. Kita bisa gunakan Bumdes untuk memberdayakan kaum perempuan untuk membantu menopang pendapatan keluarga dan masih banyak lain nya untuk kita kembangkan dan berdayakan,”Ungkapnya
Masalah pembangunan semuanya akan terintegrasi ke masyarakat langsung maksudnya, di setiap pembangunan Warga merasakan azas manfaat nya, jadi semua pembangunan tidak akan sia sia sehingga, masyarakat betul betul merasakan manfaat didalam setiap pembangunan yang kita lakukan.
Selain dari sisi pembangunan, kita juga akan menggali potensi yang ada di Pekon, untuk bisa kita kembangkan seperti, pertanian, home industri, serta perikanan air tawar.
“Dalam hal ini kita dorong warga masyarakat untuk budidaya ikan air tawar dengan bekerja sama pada Dinas terkait serta home industri bagi ibu ibu yang punya kreativitas dalam berwira usaha dengan memanfaatkan pinjaman dari badan usaha milik desa (BUMDES) sehingga dari segala sektor Pekon Seray akan lebih maju tidak menutup kemungkinan, akan menjadi barometer bagi Pekon Pekon yang lain nya yang ada di Kabupaten Pesisir Barat ini,”pungkas nya. (HIJRAH)